Translate

Saturday, November 16, 2013

Pesan dari Ibu



Pesan dari Ibu
Kau berikan aku sebuah nasihat
Nasihat yang akan ku ingat sampai akhir hayatku
Agar hidup yang aku jalani tak akan seperti yang engkau jalani dulu
Nasihat yang sederhana, tapi sangat sakral
“Nak, tuntutlah ilmu sampai batas kemampuanmu”
Itulah nasihat yang ia berikan
Dalam hatiku, antara keinginan dan ketakutan saling bergejolak
Keinginan akan melaksanakan amanat itu sangat aku ingat sampai saat ini
Tapi, ketakutan akan tidak tercapainya keinginan itu
Menderaku saat engkau mulai berusia senja
Tetapi, dengan penuh keyakinan, engkau berkata
“ Tuhan akan membukakan pintu rezeki untuk keluarga kita”
Yakinlah bahwa Tuhan telah memberikan rezeki kepada setiap umat-Nya
Seperti bom waktu, inilah yang menjadi jalan hidupku
Menuntut ilmu walaupun aral melintang telah ada di depanku
Dan sekali lagi Ibu, maafkan atas segala kekhilafanku
Baik yang aku sengaja maupun tak sengaja
Yang telah merepotkanmu di saat seperti ini
Dan aku yakin, inilah yang menurutmu pilihan yang terbaik
Karena engkaulah orang yang pandai memilih.......

                                   
                                          Panggul, 29 Oktober 2013